Main Article Content

Abstract

Penggunaan internet di kalangan anak-anak dan remaja sudah menjadi tren, sehingga jika tidak hati-hati dalam menyikapi dan menggunakannya dapat menimbulkan dampak negatif bagi mereka. Kurangnya kontrol ketika ber-internet, maraknya kasus bullying, mengakses situs-situs yang tidak sesuai  adalah beberapa contoh negatif yang dapat saja menimpa mereka. Penelitian ini ingin melihat karakteristik pengguna internet serta seberapa besar dampak negatif yang terjadi di kalangan anak-anak dan remaja khususnya para siswa-siswi SD dan SMP di  kota Bandung. Model penelitian yang dilakukan adalah dengan melakukan survei ke beberapa sekolah SD dan SMP yang ada di kota Bandung. Metoda penentuan sampel menggunakan metoda multistage random sampling dan untuk analisis data menggunakan distribusi frekuensi, chi-square, uji-t, dan metoda twostep cluster. Hasil dari penelitian ini terdapat enam kelompok karakteristik pengguna internet sesuai dengan kecenderungan karakteristik dominannya dengan tingkat kepercayaan 95% dan pengembangan lebih lanjutnya dapat menghasilkan sebuah panduan ber-internet aman bagi anak-anak dan remaja.

Article Details