Main Article Content

Abstract

Kalibrasi kamera merupakan hal yang penting pada 3D laser scanner, untuk menentukan posisi kamera terhadap koordinat dunia didalam frame. Pada penelitian-penelitian sebelumnya banyak yang menggunakan papan siku sebagai cheesboard kalibrasi, ini menimbulkan permasalahan pemantulan sinar laser menjadi tidak merata dikarenakan terdapat kotak hitam dan putih sehingga kotak hitam banyak menyerap sinar laser dibandingkan kotak putih. Pada penelitian ini kami mencoba memperbaikinya dengan merubah letak cheesboard berada dibawah sehingga papan siku dapat maksimal memantulkan sinar laser. Hasil sementara yang didapat adalah kamera dapat terkalibrasi menggunakan plate calibration dengan focal leght fc = [ 689.727533646402090 ; 688.701046438875550 ]; Principal point: cc = [ 351.977481986223210 ; 248.370491399469810 ]; ukuran gambar nx = 640; ny = 480 pada kamera PROLINK PPC2050. Sehingga didapat koordinat 3D dalam frame tersebut dan juga posisi kamera terhadap koordinat frame.

Article Details