Main Article Content

Abstract

Sesuai dengan amanat Undang-undang no. 20 tahun 2003 tentang sisdiknas, maka untuk meningkatkan
pendidikan di Indonesia, pemerintah menyelenggarakan Sekolah Bertaraf Internasional. Untuk membantu
penentuan kelayakan sekolah menjadi sekolah bertaraf internasional, maka dibangun sebuah sistem pendukung
keputusan.
Metode yang digunakan untuk Sistem Pendukung Keputusan adalah metode Fuzzy Associative Memory.
Metode ini dipilih karena metode ini lebih alami karena mendasarkan keputusan pada kemiripan dengan sampel
data yang sudah ada dalam sistem. Sistem Fuzzy Associative Memory terdiri dari pasangan (A,B) dengan A
adalah data nilai sekolah untuk kedelapan belas indikator penilaian SBI dan B adalah aturan.
Dengan menggunakan Fuzzy Associative Memory, dengan menggunakan 20 data sampel didapatkan
validitas keputusan sebesar 85%. Dengan uji sensitivitas diketahui bahwa semakin banyak data sampel yang
dipunyai, validitas sistemnya semakin besar.

Kata kunci: sistem pendukung keputusan, fuzzy associative memory, sekolah bertaraf internasional

Article Details