Main Article Content
Abstract
Identifikasi dialek merupakan sebuah sub-bagian dari identifikasi bahasa yang lebih fokus dalam bagian dialek yang memiliki tingkat kemiripan dalam satu bahasa. Identifikasi dialek diperuntukkan untuk membedakan dan mengklasifikasikan dialek kedalam kelas yang diinginkan. Melalui penelitian ini, peneliti mengkaji literatur pada tahun 2016 hingga 2020 mengenai identifikasi dialek. Didapati pada umumnya identifikasi dialek dilakukan dengan dua pendekatan yaitu pendekatan machine learning dan pendekatan deep learning. Tinjauan literatur ini memiliki tujuan untuk dapat digunakan sebagai referensi untuk pengembangan penelitian identifikasi dialek yang belum pernah dilakukan.
Keywords
identifikasi dialek
machine learning
deep learning
tinjauan literatur