Main Article Content

Abstract

Kerjasama tim adalah sebuah kemampuan yang harus dimiliki oleh suatu kelompok dalam mencapai tujuan yang sama. Programmer merupakan sebuah profesi yang bertanggung jawab dalam mengembangkan suatu sistem aplikasi. Programmer menuliskan kode program (Syntax) dan merancang sistem untuk mengembangkan suatu aplikasi. Seorang programmer harus memiliki kemampuan untuk berkolaborasi dengan tim untuk membuat suatu sistem. Untuk meningkatkan kemampuan programmer dalam bekerjasama dalam tim, programmer harus memahami kode yang dituliskan oleh programmer yang lain. Dengan konsep Clean Code, programmer dapat menuliskan sebuah kode yang mudah dibaca dan dimengerti untuk berkolaborasi dengan tim. Programmer perlu memperhatikan kode yang ditulis, menulis kode yang buruk akan berdampak ketika terjadi perubahan dan maintenance. Dengan menerapkan konsep clean code, kode akan menjadi lebih rapi, mudah dipahami dan terstruktur. Pada makalah ini akan dibahas tentang implementasi clean code pada pengembangan aplikasi berbasis web. Hasil implementasi clean code dapat membantu meningkatkan efektifitas serta efisiensi dalam melakukan pengembangan aplikasi serta memudahkan pengembang ketika terjadi perubahan terhadap kode.

Keywords

Clean Code Programmer Sistem Kode

Article Details