Main Article Content

Abstract

Metode pembelajaran daring menjadi kebutuhan mendasar dalam proses pembelajaran di berbagai mata kuliah yang diajarkan selama kondisi pandemi saat ini. Teknologi Mitigasi Bencana merupakan salah satu mata kuliah pilihan Program Studi Teknik Elektro yang menggunakan proyek berbasis kelompok sebagai salah satu tugas perkuliahan semester genap 2020/2021 ini. Poster desain sistem peringatan dini (early warning system, EWS) merupakan luaran wajib dari setiap kelompok yang terdiri dari lima orang. Selain kejelasan dalam pembagian tugas, keberagaman metode dalam proses pemantauan tugas dan peran ketua atau koordinator kelompok memiliki andil yang besar dalam mencapai target penyelesaian. Pemberian umpan-balik secara rutin dan penerapan lini-masa (timeline) merupakan faktor pendorong penting agar setiap kelompok memiliki frekuensi atau kecepatan yang sama. Selain dukungan modul pembelajaran dan video penerapan EWS, hadirnya pembicara tamu dalam perkuliahan beserta skenario pelaksanaannya dapat menambah wawasan nyata terhadap teknologi yang dibuat.

Article Details