Main Article Content

Abstract

Saat ini teknologi informasi (TI) termasuk di dalamnya intranet, extranet dan internet telah memunculkan cara berbisnis baru yaitu e-commerce yang selanjutnya memper¬luas fungsinya menjadi e-business. TI tidak hanya merubah cara orang bekerja (the way peo¬ple work), tetapi juga merubah cara perusahaan bersaing (the way business compete). Bebe¬rapa penelitian telah dilakukan untuk mengukur keberhasilan implementasi aplikasi TI pada suatu perusahaan. Hasilnya  mengatakan, perusahaan-perusahaan pengimplementasi TI memiliki financial performance yang lebih unggul bila dibandingkan dengan pesaing-pesaingnya. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai terdapat ti¬daknya hubungan antara aplikasi TI dengan kinerja keuangan perusahaan pengaplikasi TI (pengaplikasi e-business) di Indonesia. Financial performance diukur dengan  menggunakan ROA DuPont karena rasio ini dapat mengukur tingkat pengembalian investasi. Hasil penelian ini menunjukkan kenyataan yang berbeda secara substansial dari penelian-penelitian penda¬hulunya yang dilakukan di Amerika Serikat, yaitu ditemukan tidak adanya hubungan antara aplikasi TI dalam suatu perusahaan dengan kinerja keuangannya. Perusahaan dengan pe¬ringkat yang tinggi sebagai pengimplementasi e-business belum tentu memiliki peringkat yang tinggi  pada financial performancenya. Hasil ini memberikan bukti empiris, bahwa aplikasi TI oleh perusahaan–perusahaan di Indonesia belum bisa diandalkan untuk meraih competitive advantage sehingga superior financial performance tidak dapat dicapai, tidak seperti yang telah terjadi di banyak perusahaan di AS.

Article Details