Main Article Content

Abstract

Perkembangan teknologi yang begitu pesat memacu munculnya beberapa aplikasi baru termasuk di dalam bidang pendidikan. Salah satunya adalah pengajaran berbantuan komputer yaitu suatu sistem komputer yang digunakan sebagai alat bantu dalam pengajaran melalui interaksi yang dilakukan antara user dengan materi pengajaran yang diprogramkan ke dalam komputer.
Pada penelitian ini dibahas mengenai pembangunan alat bantu pengajaran untuk mata kuliah sistem komunikasi bagian modulasi digital. Materi modulasi digital yang akan dibuat simulasinya adalah Amplitude Shift Keying (ASK), Frekuensi Shift Keying(FSK), Binary Phase Shift Keying (BPSK) dan Quadrature Phase Shift Keying (QPSK). Alat bantu pengajaran ini dibangun dengan mengembangkan materi tutorial, visualisasi dan evaluasi
Dalam pengerjaan penelitian ini melalui beberapa tahapan yaitu. Menyiapkan teori-teori yang berkenaan dengan materi, membuat software simulasi, dan terakhir analisa. Antara teori dan software simulasi disatukan dalam halaman web. Analisa dilakukan di bagian simulasi dan analisa quisioner oleh pemakai.
Kata Kunci: Alat Bantu Pengajaran, Modulasi Digital, ASK, FSK, BPSK, QPSK

Article Details