Main Article Content
Abstract
Aplikasi sistem chaos dalam bidang komunikasi sudah mendapat perhatian yang besar dari para peneliti dewasa ini terutama dalam bidang komunikasi yang aman karena sifat system chaos yang non-periodik. Dalam sistem komunikasi berbasis chaos baik pengirim (transmitter) maupun penerima (receiver) harus mempunyai sistem chaos yang benar-benar identik polanya dan sama nilai awalnya.Dalam makalah ini, akan dibahas perancangan dan implementasinya sistem komunikasi yang aman berbasis chaos. Model sistem komunikasi yang akan digunakan adalah Chaotic Pulse Posistion Modulation (CPPM). Dalam CPPM sinyalatau informasi yang akan dikirimkan dimodulasikan dalam sinyal chaos yang akan menghasilkan sinyal yang termodulasi. Sinyal yang termodulasi inilah yang akan dikirimkan ke penerima. Penerima akan menerjemahkan sinyal yang termodulasi ini dan merekonstruksi sinyal asli. Dalam makalah ini CPPM didesain dan diimplementasikan pada sebuah Field Programmable Logic Array (FPGA). Hasil pengujian menunjukkan bahwa penerima dapat merekonstuksi informasi yang dikirimkan dengan sedikit tunda (delay)
Kata kunci: sistem chaos, kondidi awal, CPPM, FPGA.
Kata kunci: sistem chaos, kondidi awal, CPPM, FPGA.