Main Article Content

Abstract

Perkembangan teknologi telekomunikasi dan informasi turut merubah hubungan antara perusahaan dengan pelanggan menjadi horizontal dalam konsep new wave marketing. Fenomena tersebut membuat Telkom Speedy berinovasi menerapkan strategi pemasaran dengan membentuk komunitas Speedy Parahyangan melalui sebuah website. Makalah ini bertujuan untuk menganalisis website Speedy Parahyangan sebagai bentuk communitization dan pengaruhnya terhadap loyalitas pelanggan Telkom Speedy di Jawa Barat.Dengan mengambil sampel dari anggota komunitas Speedy Parahyangan Jawa Barat, hasil penelitian menunjukkan persepsi terhadap communitization dan loyalitas pelanggan berada pada kategori yang baik. Selanjutnya diketahui bahwa communitization berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan TELKOM Speedy anggota komunitas Speedy Parahyangan sebesar 72,3%.
Kata kunci—communitization; loyalitas pelanggan; new wave marketing

Article Details