Main Article Content
Abstract
Business Process Management (BPM) menggunakan Teknologi Informasi (TI) sebagai salah satu sarana dalam merealisasikan tujuannya. Aktivitas BPM yang berlangsung dalam cyberspace selain memberikan keuntungan yang banyak, juga berdampak pada munculnya kerentanan-kerentanan dan ancaman-ancaman cyber dalam keamanan informasi BPM itu sendiri. Prosedur Mission Assurance dibutuhkan untuk menjamin keamanan informasi dari ancaman cyber yang bersifat dinamis dan terus berkembang. Dalam kajian ini diidentifikasikan peranan Mission Assurance dalam memberikan tingkat jaminan yang memadai untuk keberhasilan misi BPM. Identifikasi jaminan dan analisis dilakukan menggunakan Mission Assurance Category (MAC) dan Mission Assurance Analysis Protocol (MAAP). Hasil kajian menunjukkan Mission Assurance dapat memberikan pengukuran untuk menjamin misi dari BPM tercapai. Mission Assurance juga dapat mencegah dan mereduksi dampak-dampak dari serangan-serangan cyber yang kemungkinan dapat dialami oleh BPM.
Kata kunci—Ancaman cyber; Business Process Management; Mission Assurance; Mission Assurance Analysis Protocol; Mission Assurance Category
Kata kunci—Ancaman cyber; Business Process Management; Mission Assurance; Mission Assurance Analysis Protocol; Mission Assurance Category