Main Article Content

Abstract

Metode kontrol hybrid active power filter tiga fasa yang diusulkan terdiri dari rangkaian filter aktif tipe seri (series active power filter) dan rangkaian filter pasif (passive power filter). Filter aktif tipe seri menyuntikan tegangan kompensasi yang sebanding dengan komponen harmonisa pada suplai arus. Strategi kontrol yang digunakan untuk memperoleh tegangan referensi berbasis Artificial Intelligence (AI) yaitu Adaptive Linear Neuron (ADALINE) yang terintegrasi dengan Fuzzy. Sedangkan untuk menyelesaikan masalah voltage unbalance digunakan metode perhitungan komponen simetri. Penggunaan hybrid active power filter dapat mengoptimal kompensasi harmonik dan kompensasi tegangan tiga fasa yang tidak seimbang. Hasil simulasi menunjukan penurunan THD arus sumber mencapai 3% dengan reduksi unbalance hingga 0.015%.

Article Details