Main Article Content
Abstract
Abstrak—Teknologi smartphone android mengalami
perkembangan yang sangat pesat dari sisi perangkat keras dan
perangkat lunak, termasuk pengembangan fitur-fitur aplikasi
di dalamnya dengan berbagai tujuan, salah satunya adalah
sebagai sarana edukasi gizi bagi masyarakat. Tujuan dari
penelitian ini adalah mengembangkan aplikasi penghitungan
gizi lansia berbasis smarthpone android yang dapat digunakan
oleh para lansia untuk melakukan pengukuran terkait indeks
masa tubuh sehingga dapat diketahui kebutuhan kecukupan
gizi bagi setiap orang. Aplikasi dibuat melalui tahapan :
analisis kebutuhan, perancangan meliputi perancangan
struktur navigasi dan tampilan, pemrograman dan uji coba
serta implementasi. Hasil uji coba fungsi pada tiga perangkat
smartphone android dengan jenis berbeda diperoleh hasil
bahwa semua fungsi aplikasi berjalan dengan baik. Hasil uji
coba aplikasi ke pengguna, diperoleh penilaian bahwa
tampilan aplikasi cukup baik dan aplikasi sangat bermanfaat.
Secara keseluruhan aplikasi ini dapat diterima sebagai sarana
edukasi gizi khususnya gizi lansia.
Kata kunci—smartphone, android, gizi, lansia, indeks masa
tubuh, kebutuhan energi