Main Article Content
Abstract
Business Intelligence yang didasarkan pada sistem informasi masih merupakan hal yang baru bagi suatu
instansi pendidikan. Umumnya Business Intelligence(BI) dilakukan oleh para pelaku bisnis/perusahaan sebagai
alat bantu yang mampu mengolah data-data transaksi yang dimilikinya menjadi informasi yang bernilai lebih
dan tidak hanya terpaku pada angka-angka mati. OLAP(On-Line Analytical Processing)merupakan salah satu
metode yang dapat membantu penerapan Business Intelligence. OLAP berfungsi untuk melakukan analisis data
terhadap data (data warehouse) dan kemudian membuat laporannya sesuai dengan permintaan user. Untuk
merealisasikan Businees Intelligence di Jurusan Teknik Informatika, maka dibuatlah rancangan sistem
informasi Business Intelligence lulusan. Dengan menerapkan lulusan sebagai objek maka akan diperoleh
informasi yang dapat digunakan untuk membantu Jurusan dalam mempersiapkan mahasiswa untuk mudah
mendapatkan pekerjaan. Permasalahan yang ada sekarang ini adalah belum terdapatnya data warehouse
lulusan sehingga diperlukan perancangan data warehouse dengan tahapan sebagai berikut mengumpulkan
data-data yang berhubungan dengan lulusan, melakukan analisis data dengan membentuk cubes, dan kemudian
merancang sistem informasi Business Intelligence lulusan yang dapat digunakan sebagai dasar untuk
pembuatan aplikasi Business Intelligence lulusan.
Keywords: Data warehouse, OLAP , Perancangan, Business Intelligence, Lulusan