Main Article Content

Abstract

Algoritme adalah inti dari ilmu informatika. Matakuliah algoritme diberikan kepada mahasiswa pada semester awal sebagai prasyarat untuk beberapa matakuliah pemrograman pada semester berikutnya. Kesulitan belajar pada matakuliah algoritma terjadi karena mahasiswa belum memiliki dasar pemrograman sama sekali. Selain itu, kesulitan mahasiswa terjadi karena kurangnya ilustrasi tentang alur pemrograman dan kurangnya variasi dalam penyampaian materi. Untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan sarana yang dapat mendukung kegiatan pembelajaran algoritme dengan cara yang lebih mudah dan menyenangkan. Buku digital atraktif dapat menjadi alternatif untuk menyajikan matakuliah algoritme secara dinamis dan menyenangkan. Metode yang digunakan untuk melakukan analisis dan perancangan buku digital atraktif adalah pendekatan berbasis pengguna. Hasil penelitian berupa rancangan buku digital atraktif matakuliah algoritme yang dapat memberikan gambaran solusi terhadap permasalahan mahasiswa dalam mempelajari matakuliah algoritme. Pada tahap penelitian ini konsep animasi yang digunakan berbasis dua dimensi dan dapat beroperasi pada personal computer. Penelitian dapat dikembangkan untuk akses materi melalui perangkat mobile.

Article Details

Author Biographies

Pipin Widyaningsih, STMIK Duta Bangsa

Program Studi Sistem Informasi

Ratna Puspita Indah, STMIK Duta Bangsa

Program Studi Sistem Informasi