Main Article Content
Abstract
Perpustakaan harus selalu dikembangkan dan ditingkatkan agar selalu dapat memberikan kepuasan pada pemustakanya. Peran pustakawan sangat penting agar pelayanan dapat diterima dengan baik oleh pemustaka. Peran mereka juga penting dalam upaya meningkatkan
kualitas pelayanan yang dengan sendirinya akan mewujudkan dan meningkatkan kepuasan pemustaka. Maka dari itu hal yang paling utama dalam peningkatan kualitas pelayanan perpustakaan adalah dengan menumbuhkan dan meningkatkan kesadaran pustakawan akan
pentingnya meningkatkan kualitas pelayanan tersebut. Dengan kesadaran yang tinggi, pustakawan akan meningkatkan kualitas diri mereka dalam berbagai hal, termasuk Keterampilan, kemampuan, dan perilaku dalam melaksanakan pelayanan perpustakaan yang prima.