Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Manajemen Laba, Profitabilitas, dan Kepemilikan Manajerial terhadap Agresivitas Pajak pada perusahaan manufaktur sektor industri barang dan konsumsi periode 2018-2020. Dalam penentuan sampel, penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dimana diperoleh 81 data dari 27 perusahaan manufaktur sektor industri barang dan konsumsi periode 2018-2020, yang pada pengujian normalitas harus mengalami data outlier sebanyak 33 data, sehingga observasi yang digunakan sebanyak 48 data. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder dan pengujian hipotesis menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen laba tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Sedangkan profitabilitas dan kepemilikan manajerial berpengaruh positif terhadap agresivitas pajak pada perusahaan manufaktur sektor industri barang dan konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Article Details