Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengelolaan alokasi dana desa (ADD) terhadap pencapaian good governance di Desa Paluh Kurau, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan data primer menggunakan teknik pengumpulan data angket. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh kepala rumah tangga, dengan jumlah 1.493 kepala keluarga dari masyarakat Desa Paluh Kurau. Prosedur pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling dengan rumus Slovin yang diperoleh dari 94 sampel dari populasi kepala rumah tangga. Teknik analisis data yang digunakan adalah case processing summary, uji kelayakan model, menilai keseluruhan model, analisis regresi logistik, uji koefisien determinasi, pengujian hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial pengelolaan alokasi dana desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap akuntabilitas, pengelolaan alokasi dana desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap transparansi, dan pengelolaan alokasi dana desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap partisipasi.

Article Details