Main Article Content

Abstract

Dalam komponen polymer electrolyte fuel cell (PEFC) yang terdiri dari elektroda dan elektrolit, terdapat pula separator yang mengatur distribusi gas sebagai bahan bakar. Pada makalah ini dijelaskan perbedaan dua macam alur grafit bipolar plate yaitu parallel dan serpentine, terhadap hasil uji kinerja PEMFC. Manufaktur bipolar plate dilakukan dengan luasan aktif area flow-field 50 dan 36 cm2. Pada hasil pengujian dengan menggunakan membrane electrode assembly (MEA) yang menggunakan Nafion dan Pt/C sebagai elektrolit dan katalis pada elektroda, setelah dilakukan test terdapat water-droplet pada alur gas tersebut, sehingga menurunkan performa fuel cell. Namun pada alur serpentine dengan 4 flow channel hasil kerapatan arus fuel cell lebih tinggi dari pada alur parallel yang menjadi standar alur untuk fuel cell komersial. Hal ini sangat penting untuk menjadi acuan manufaktur PEMFC.

Kata Kunci : Energi Alternatif, PEM Fuel Cell, Grafit Bipolar Plate, Separator.

Article Details