Main Article Content

Abstract

Terbentuknya masyarakat informasi melalui proses transisi dari masyarakat pra pertanian, masyarakat pertanian dan masyarakat industri, yang dipacu dengan perkembangan teknologi informasi. Ciri-ciri masyarakat informasi antara lain kebutuhan informasi yang tinggi, sehingga informasi menjadi komoditas penting dicari masyarakat. Keterbukaan atau kebebasan akses informasi dalam masyarakat informasi merupakan suatu keniscayaan.Hal ini merupakan konsekuensi dari penerapan teknologi informasi dalam masyarakat informasi. Universitas Islam Indonesia (UII) menyadari akan pentingnya penerapan teknologi informasi untuk kegiatan catur darma UII yaitu pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat dan dakwah. Salah satu cara dengan menerapkan keterbukaan informasi dengan memanfaatkan jaringan internet dengan membuat blog institusi beralamat di www.uii.ac.id yang users friendly dapat diakses secara global dari seluruh dunia. Penerapan teknologi informasi bertujuan agar kebutuhan informasi pengguna dapat terpenuhi dan berdampak terhadap peningkatan eksistensi dan kredibilitas UII dimata stakeholder-nya.

Article Details

Author Biography

joko sp, Universitas Islam Indonesia

Perpustakaan