Main Article Content

Abstract

Desa Pelutan merupakan salah satu desa yang berada di Kabupaten Purworejo, Provinsi Jawa Tengah. Desa Pelutan memiliki berbagai potensi, salah satu potensi yang menonjol dan dapat diberdayakan dengan mudah di Desa Pelutan yaitu budidaya ikan air tawar seperti ikan lele, ikan nila, ikan gurame, ikan bawal dan sebagainya. Dalam rangka meningkatkan nilai ekonomi suatu produk, ikan tersebut dapat dibuat menjadi produk olahan sehingga memiliki harga jual yang lebih tinggi dibandingankan dengan ikan mentah. Abon termasuk salah satu makanan yang tahan lama yang memiliki protein tinggi dan memiliki kadar kolesterol yang rendah. Abon biasanya diolah dari daging sapi akan tetapi selain daging sapi, daging ikan juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan abon. Tujuan dari pembuatan abon ikan air tawar ini yaitu untuk mengembangkan potensi Desa Pelutan yang sudah ada, menghasilkan produk pangan padat gisi protein, serta membuka lahan usaha baru dalam rangka meningkatkan ekonomi masyarakat Desa Pelutan.

Keywords

potensi alam ikan lele Desa Pelutan

Article Details