Main Article Content

Abstract

Remaja merupakan cikal bakal yang akan meneruskan kepemimpinan baik dalam skala masyarakat desa, hingga skala bangsa dan negara. Menimbang Urgensi Remaja yang cukup besar dalam kehidupan bermasyarakat, maka sudah seharusnya remaja mendapatkan perhatian dan bimbingan khusus dalam menjalankan perannya dengan baik. Islam memegang peranan penting dalam mengarahkan karakter dan menyelesaikan krisis karakter di kalangan remaja bahkan di seluruh peradaban manusia. Adapun dalam melakukan internalisasi nilai-nilai keislaman serta kepedulian remaja terhadap agama dibutuhkan wadah yang dapat menjadi media untuk melakukan kegiatan-kegiatan keislaman, Wadah dalam perhimpunan remaja islam biasa dikenal dengan sebutan RISMA yaitu Remaja Islam Masjid merupakan organisasi para remaja islam di setiap Dusun maupun Desa untuk melakukan kegiatan-kegiatan keagamaan. kegiatannya diantaranya mengajar TPA, Tadarus Alqur’an, dan Perayaan hari-hari besar islam dan lainnya. Dengan adanya RISMA, remaja dapat memiliki porsi untuk dapat menumbuhkan kepedulian pada keagamaan dan nilai-nilai islam didalamnya. Penelitian ini bertujuan untuk Memberikan kontribusi dalam upaya peningkatan kualitas hidup islami bagi remaja yang tergabung dalam organisasi Remaja Islam Masjid (RISMA) di Dusun Pucanganom A, Desa Pucanganom, Kecamatan Rongkop, Kabupaten Gunungkidul. Penelitian menggunakan metode Kualitatif, Data penelitian dikumpulkan dengan tiga metode (1) Observasi (2) Wawancara mendalam; (3) Dokumentasi. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber, hasil penelitian ini adalah Pemberdayaan RISMA dalam membentuk kualitas hidup islami di Dusun Pucanganom A  dilakukan  dengan beberapa kegiatan yaitu Mengajar TPA (Taman Pendidikan Al-Quran), mengadakan Tadarus Al-Quran, mengadakan Perlombaan 17 Agustusan, Perlombaan Bulan Ramadhan dan perlombaan Masjid, dan membantu perayaan hari besar Islam seperti Maulid Nabi, Idul Adha dan Idul Fitri dan perayaan islam lainnya

Keywords

Remaja Islam Masjid Kualitas Hidup Islami

Article Details

References

  1. Hariyati, Farida dan Dini Wahdiyati. “ Penguatan Dakwah Virtual sebagai Upaya Memakmurkan Masjid Berbasis kegiatan Remaja Masjid”.Jurnal Solma. Vol. 8, No. 2.
  2. Malik, Hatta Abdul. 2013 “Pemberdayaan Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) Alhusna Pasadena Semarang” Jurnal Dimas Vol. 13, No 2.
  3. Michael Johanes H. Louk,dan Pamuji Sukoco.2016 “Pengembangan Media Audio Visual Dalam Pembelajaran Keterampilan Motorik Kasar Pada Anak Tunagrahita Ringan”, Jurnal Keolahragaan, Vol.4, No. 1,
  4. Nevihwa, dkk 2015. “Peran Perhimpunan Remaja Masjid At-taqwa (Permata.) dalam meningkatkan Akhlakul Karimah Masyarakat Kampung Ciampea Ilir Desa Tegalwaru Kecamatan Ciampea Kabupaten Bogor”, Prosiding Al-hidayah. hal. 16-18.
  5. Nuwairah, Nabed. 2015. “Peran Keluarga dan Organisasi Remaja Masjdi dalam Dakwah terhadap Remaja”, Jurnal Al Hiwar Vol. 3 No 6, hal.9
  6. Ramadhan, Bagus Muhammad. “Etos Kerja Islami Pada Kinerja Bisnis Pedagang Muslim Pasar besar Kota Madiun”, JESTT Vol. 2, No.4.
  7. Sholeh, Muhammad Mukhtar Arifin. 2018. “Pengembangan Model Peningkatan Kualitas Hidup Islami: Studi Konseptual” Prosiding Seminar Nasional seri 8 ,Yogyakarta
  8. Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D, Bandung:Alfabeta
  9. Zubaedi. 2012. Desain Pendidikan Karakter Konsepsi dan Aplikasinya dalam Dunia Pendidikan. Jakarta: Kencana.