Main Article Content

Abstract

PDAM Kota Surakarta adalah salah satu bentuk Badan Usaha Milik Daerah, atau BUMD. Salah satu hal yang dapat menjadi indikator keberlangsungan PDAM sebagai perusahaan yaitu jumlah pelanggan air minum baru per bulannya. Jumlah pelanggan air minum baru dapat mengalami penurunan atau kenaikan. Pencarian nilai peluang terjadinya penurunan dan kenaikan akan berguna dalam pertimbangan pengambilan keputusan dalam pengembangan usaha. Makalah ini memiliki tujuan untuk mencari nilai peluang terjadinya penurunan dan kenaikan berdasarkan kondisi saat ini. Data yang digunakan adalah data Jumlah Pelanggan Air Minum Baru PDAM Kota Surakarta pada bulan Januari 2019 hingga Desember 2021. Data yang digunakan dihitung jumlah penurunan dan kenaikan pada bulan tertentu berdasarkan kondisi bulan lau supaya dapat membentuk rantai markov waktu diskrit. Berdasarkan rantai markov waktu diskrit yang terbentuk, membuat matriks probabilitas transisi 1 langkah, matriks probabilitas transisi n langkah, dan matriks transisi steady state. Didapatkan untuk matriks probabilitas transisi 1 langkah, peluang terjadinya penurunan dan kenaikan apabila terjadi penurunan pada bulan sebelumnya masing-masing sebesar 0.3571 dan 0.6429, sedangkan peluang terjadinya penurunan dan kenaikan apabila terjadi kenaikan pada bulan sebelumnya masing-masing sebesar 0.45 dan 0.55. Untuk matriks transisi steady state, peluang terjadinya penurunan dan kenaikan dalam jangka waktu panjang masing-masing sebesar 0.4188 dan 0.5882.

Keywords

Jumlah Pelanggan Air Minum Baru Rantai Markov Waktu Diskrit Matriks Probabilitas Transisi

Article Details